Sabtu, 04 Juli 2009

Mencoba Mencari Jawabannya

Oke, tes telah kulewati. Tes yg mengesankan. Aku bener" meringis senang bgitu melangkahkan kakiku di salah satu bangunan sma komplek. Bangunan yg orisinil belanda bgt, lorong" yg mirip lorong ruma sakit, bangku" jati besar kokoh dan angkuh. Semua tampak sempurna di mataku. SMAN 1 SURABAYA. Hebat, baru kali ini aku melihat dua sekolah yg tergabung satu gerbang. Terlihat begitu eksklusif dan mengesankan.

Inilah langkah awal menuju sekolah terbagus di Surabaya.Sekolah yg selama ini hanya bisa aku pandangi lewat jendela mobil. Inilah penyelesaian itu. Dan kusadari, mendapatkan SMAN 5 benar" sulit. Tak semudah membayangkan memakai badgenya di sisi kanan seragam. Semangatku terpaksa turun 50%.

Hari pengumuman. Harusnya pukul 00.00 sudah bisa diakses, namun aku tak berani. Dan benar, aku nggak diterima. Rasanya aku ingin marah. Ingin berteriak ke langit 'apa yg salah akan mimpiku itu?'. Semua tak berarti, semua sia". Dikhianati impian, ditipu khayalan. Semua membuatku merasa lelah. Lelah berkepanjangan yg semakin menerpurukkan aku.

Kenapa Tuhan tak memberi jawaban YA? Hanya dua kata dalam satu suku, Y A. Apa sulitnya? Kenapa Dia tega membuatku menyerah seperti ini? Kenapa Dia tak mendengar permohonan yg selalu kuucapkan bersama teman"ku? Kenapa Dia begitu tak adil?

Suatu saat nanti, mungkin kutahu jawabannya...

2 komentar:

Anonim mengatakan...

yang sabar,,

nezha fathiroh mengatakan...

maybe you already know the answer? :)
it have been 2 years ..